Minggu, 06 Mei 2012

PENGENALAN SISTEM PAKAR

DEFINISI
System yang berusaha mengadopsi pengetahuan manusia ke komputer, agar komputer dapat menyelesaikan masalah seperti yang biasa dilakukan para ahli. 
• ES dikembangkan pertama kali oleh komunitas AI (ARTIFICIAL INTELLIGENT ) tahun 1960an. ES yang pertama adalah General Purpose

KEUNTUNGAN SISTEM PAKAR
1. Memungkinkan orang awam bisa mengerjakan pekerjaan para ahli
2. Menyimpan pengetahuan dan keahlian para pakar
3. Meningkatkan output dan produktivitas
4. Meningkatkan kualitas
5. Mampu mengambil dan melestarikan keahlian para pakar
6. Menghemat waktu dalam pengambilan keputusan

KELEMAHAN SISTEM PAKAR
1. Biaya yang diperlukan untuk membuat dan memeliharanya sangat mahal
2. Sulit dikembangkan. Hal ini erat kaitannya dengan ketersediaan pakar dalam
bidangnya
3. System pakar tidak 100% bernilai benar

CIRI – CIRI SISTEM PAKAR
1. Memiliki fasilitas informasi yang handal
2. Mudah dimodifikasi
3. Dapat digunakan dalam berbagai jenis komputer
4. Memilki kemampuan untuk belajar beradaptasi.

KONSEP DASAR SISTEM PAKAR
• Menurut Efraim Turban, system pakar harus mengandung : keahlian, ahli,
pengalihan keahlian, inferensi, aturan dan kemampuan menjelaskan.
• Keahlian adalah suatu kelebihan penguasaan pengetahuan di bidang tertentu yang
diperoleh dari pelatihan,membaca atau pengalaman.

CONTOH BENTUK PENGETAHUAN YANG MERUPAKAN KEAHLIAN :
• Fakta – fakta pada lingkungan permasalahan tertentu.
• Teori – teori pada lingkungan permasalahan tertentu.
• Prosedur – prosedur dan aturan – aturan berkenaan dengan lingkup permasalahan
tertentu.
• Strategi – strategi global untuk menyelesaikan masalah.
• Meta Knowledge (Pengetahuan tentang pengetahuan)
 
BENTUK SISTEM PAKAR1. Berdiri sendiri. Sistem jenis ini merupakan s/w yang berdiri sendiri tidak
tergabung dengan s/w lain.
2. Tergabung. Sistem ini merupakan bagian program yang terkandung di
dalam suatu algoritma (konvensional) .
3. Menghubungkan ke s/w lain. Bentuk ini biasanya merupakan ES yang
menghubungkan ke suatu paket program tertentu, misalnya DBMS.
4. Sistem mengabdi. Sistem ini merupakan bagian dari komputer khusus
yang dihubungkan dengan suatu fungsi tertentu.

1 komentar:

  1. kita juga punya nih jurnal mengenai sistem pakar, silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
    http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/2576/1/232.pdf
    semoga bermanfaat yaa :)

    BalasHapus